Oleh: Irwan Dwi Kustanto
Zeffa, jika hatimu gelisah
Melihat matahari yang basah
Atau mendengar dedaunan merintih, bukalah hatimu
Biarkanlah dia diam, beku, kosong, lepas akan wujud
Papa yakin, perlahan matahari dan dedaunan akan berkata
Mengapa tak kau mainkan biola dalam hatimu?
Bukankah langit, angin, laut dan hutan seharian bernyanyi untukmu?
Ayolah jelita
Rentangkan dawai cintamu
Petikkan nada-nada kasih
Pimpin orkestra alam
Selaraskan alunan dan birama, hidup begitu indah
Hidup adalah musik putri kecilku, dan
Menjalaninya berarti menyanyikannya
Kita adalah instrumen musik kehidupan
Jika kau bersedih
Dunia akan sepi dan kehilangan satu nada yang dibutuhkan
Untuk mengalunkan simponi
Dan membentuk orkestra kehidupan
Abstrak
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar